Minggu, 19 Februari 2017

Terbukti Secara Ilmiah, 7 Makanan Alami untuk Menurunkan Berat Badan

Anda yang ingin menurunkan berat badan yang berlebih biasanya akan memilih melakukan program diet. Namun jika Anda tidak ingin menjalankan program diet, ada cara alternatif yang bias Anda pilih.
Pilihan tersebut adalah mengonsumsi makanan alami yang menyehatkan. 

Berikut 7 makanan alami yang secara ilmiah sudah terbukti mampu menurunkan berat badan.

1.Coklat Hitam
Banyak asumsi yang mengatakan mengonsumsi coklat membuat gemuk tubuh. Namun, tidak demikian halnya jika coklat hitam yang dikonsumsi. Coklat hitam atau sering juga disebut coklat masak pekat adalah salah satu jenis coklat olahan yang membantu menurunkan berat badan.

Studi mengenai manfaat coklat hitam telah dipublikasikan di Journal Regulatory Peptides pada tahun 2010. Studi tersebut memberi laporan, coklat hitam bisa menurunkan kadar hormon ghrelin dalam tubuh yang memunculkan rasa lapar.

Coklat hitam juga mengandung coklat tinggi serta antioksidan yang membuat tubuh jadi lebih langsing. Studi tahun 2014 yang dilaporkan dalam Phytotherapy Research menjelaskan bahwa coklat hitam mempunyai pengaruh positif terhadap penurunan berat badan.

Selain itu, coklat hitam juga bisa mencegah kegemukan melalui cara menghambat ekspresi gen penghasil sel lemak dan mencegah terserapnya lemak makanan dalam tubuh.

Cara mengonsumsi coklat hitam  untuk menurunkan berat badan adalah mengonsumsi coklat hitam dengan kandungan rendah gula yang komposisi coklatnya mencapai 70-85 persen.

Selain itu, disarankan untuk melakukan pembatasan konsumsi coklat yang memiliki kandungan kalori tinggi hingga 100 gr setiap hari dalam tiga hari untuk satu Minggu.

2. Salmon
Salmon adalah ikan yang hidup di perairan dingin dengan kandungan omega 3 (asam lemak) sangat tinggi. Senyawa Omega 3 ini bisa meningkatkan metabolisme tubuh serta pembakaran lemak dalam tubuh.

Selain itu, ikan salmon juga memiliki peran dalam metabolisme pembakaran lemak dengan kandungan protein didalamnya. Salmon juga mampu memberikan rasa kenyang dalam waktu lama setelah selesai dikonsumsi.
Studi yang dilaporkan di Journal Metabolisme tahun 2011 menerangkan protein yang ada didalam salmon adalah salah satu nutrisi penting yang diperlukan untuk mempertahankan berat badan yang ideal dan kadar lemak dalam tubuh.

Guna memperoleh manfaat dari salmon, dua hingga tiga kali dalam satu  Minggu Anda bisa mengonsumsi salmon. Proses konsumsi salmonnya bisa dengan cara memanggang atau membakar ikan salmon yang masih segar.

3. Peppermint
Pengurangan berat badan juga bisa dibantu dengan memakan peppermint yang memiliki fungsi sebagai pengendali nafsu makan, mengurangi asupan kalori yang tidak perlu, dan mengurangi rasa lapar.
Selain itu, peppermint juga membantu pencernaan serta mengurangi kembung. Selain itu, peppermint punya senyawa penenang alami yang membantu mengurangi stres sebagai salah satu penyebab berat badan yang naik.

Cara mengonsumsi peppermint agar memberi manfaat menurunkan berat badan adalah minum 2-3 cangkir teh peppermint yang sudah Anda beli untuk setiap hari

4. Bluberi
Studi mengenai blueberi telah dilakukan pada tahun 2009 oleh ilmuwan dari Universitas Michigan, Amerika Serikat.  Hasil studi menyebutkan blueberi mampu menghilangkan lemak perut dengan efektif serta bisa menurunkan risiko gangguan metabolisme.

Ada beberapa alasan mengapa blueberi patut dikategorikan sebagai salah satu makanan alami paling baik untuk menurunkan berat badan. Misalnya, blueberi mengandung serat dan cairan yang memberikan rasa kenyang lebih lama serta menekan nafsu makan.
                                               Blueberi. (Pixabay)

Selain itu, blueberi juga mengandung mineral mangan yang mampu meningkatkan metabolisme protein, karbohidrat, lemak sehingga tidak tertimbun didalam perut.

Cara mengonsumsi blueberi adalah satu cangkir setiap hari sebagai makanan camilan. Atau bisa juga menjadi bahan jus buah dan campuran salad untuk menurunkan berat badan.

5. Grapefruit
Grapefruit adalah buah dari benua Amerika dengan bulir buah warna ungu menyerupai buah anggur. Anda ingin menurunkan berat badan menggunakan Grapefruit?

Cara menurunkan berat badan dengan memakan grapefruit telah diteliti dalam sebuah studi yang hasilnya dipublikasikan pada tahun 2006 dalam Journal of Medicinal Food.

Studi tersebut menyebutkan, untuk menurunkan berat badan secara baik adalah mengonsumsi buah tersebut sebelum makan. Selain itu, grapefruit  memiliki enzim pembakar lemak serta meningkatkan metabolisme tubuh.

                                          Grapefruit. (Pixabay)

Hormon insulin yang memiliki pengaruh dalam metabolisme tubuh dan pengaturan berat badan bisa ditingkatkan kepekaannya dengan grapefruit.

Cara mengonsumsi grapefruit untuk mengurangi berat badan adalah makan grapefruit sebelum sarapan. Kandungan serat tinggi serta air yang ada didalam grapefruit bisa membuat rasa kenyang lebih lama.

6. Flaxseeds
Flaxseeds  merupakan biji bunga flax (Linium usistatissium). Flaxseed yang berasal dari benua Amerika mengandung lemak sehat dan serat pangan yang efektif membantu menurunkan berat badan.

Sebuah penelitian yang dilaporkan pada The Appetite Journal pada tahun 2012 menyebutkan minuman 2,5 gram serat flaxseeds bisa menimbulkan rasa kenyang sehingga menahan rasa lapar dan nafsu makan.

Studi mengenai flaxseeds juga telah dipublikasikan pada tahun 2013 melalui The European  Journal of Clinical Nutrition. Disebutkan dalam laporan jurnal tersebut, kandangan asam lemak omega-3 pada flexseeds bisa efektif mencegah kegemukan.

Cara mengonsumsi flaxseeds untuk menurunkan berat badan adalah menambahkan 1-2 sendok flaxseeds yang telah dihaluskan pada smoothies, sereal, salad serta sup kesukaan atau jus. Disarankan, jika flaxseeds menjadi menu diet, Anda harus sering mengonsumsi cairan.

7. Oatmeal
Oatmeal menjadi salah satu makanan sehat yang bisa dikonsumsi saat diet penurunan berat badan. Alasannya? Ada serat larut beta glucan yang bisa mengurangi kadar lemak tubuh, memberi rasa kenyang serta menekan rasa lapar.

Pada Journal of the American College of Nutrition menjelaskan, kadar serat larut pada oatmeal dibanding jenis sereal lainnya jauh lebih tinggi. Studi lain menyebutkan dengan mengonsumsi oatmeal secara rutin, dapat menurunkan berat badan serta mengurangi lingkar pinggang secara efektif.


Cara mengonsumsi oatmeal untuk menurunkan berat badan badan mencampur oatmeal dengan susu, sayuran juga buah untuk sarapan setelah itu, rasakan sendiri manfaat oatmeal.

Sumber: Sehat.satu.com

0 komentar:

Posting Komentar